Kabar Terkini

Gegara Ingin Membeli Narkoba, Siswa SMP di Bontang Curi HP, Emas dan Uang 5 Juta

53
×

Gegara Ingin Membeli Narkoba, Siswa SMP di Bontang Curi HP, Emas dan Uang 5 Juta

Sebarkan artikel ini
Foto:Ilustrasi/Internet

KALTIM.apakabar.co– Pengaruh narkoba benar-benar busa merusak mental dan menjadi salah satu penyebab sesoorang melakan tindakan kriminal.

Seperti yang dilakukan pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) berinisial SA (14) di Kota Bontang. Karena ingin membeli narkoba dirinya melakukan pencurian satu unit handphone dan perhiasan seberat 5 gran serta uang sejumlah Rp 5 juta.

Aksi pencurian yang dilakukan siswa kelas 8 di salah satu SMP negeri di Kota Bontang tersebut terjadi dirumah Rusmilah, di Jalan DI Panjaitan Gang Senam 4 Kelurahan Api-Api Kecamatan Bontang Utara, pada 26 Juli 2022 lalu sekitar pukul 01.00 Wita.

“Korban melaporkan pencurian itu pada 26 Juli 2022. Saat kejadian korban mengaku sedang tertidur pukul 01.00 Wita. Saat terbangun pukul 04.00 Wita, korban tak melihat handphone merek Vivo miliknya. Juga hilang uang tunai Rp 5 juta dan perhiasan emas 5 gram serta surat-surat kendaraan,” jelas Iptu Mandiyono, Selasa (9/8/2022).

BACA JUGA :  Terbukti Simpan Sabu Seberat 12,23 Gram, Pemuda di Kota Bontang Terancam 5 Tahun Penjara

Satuan Reskrim Polres Bontang kemudian melakukan pengusutan dan memastikan SA sebagai terduga pelaku. SA ditangkap Tim Rajawali Satuan Reskrim Polres Bontang di Taman Adipura, Jalan Piere Tandean Kelurahan Bontang Kuala, Kecamatan Bontang Utara, Senin (8/8/2022) pada pukul 16.00 Wita saat sedang bolos sekolah.

Mandiyono mengatakan, atas kejadian ini, korban mengalami kerugian hingga Rp 10 juta. Saat dimintai keterangan, SA mengaku uang hasil pencurian digunakan untuk jajan dan membeli narkoba jenis sabu.

“Uang hasil pencurian digunakan membeli sabu,” ungkap Mandiyono.

Pelaku kini sudah diamankan di Polres Bontang bersama barang bukti. Personel Polres juga masih mencari barang bukti lain.