Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example floating
Example floating
IPTEK

Wajib Dicoba, 10 Fitur Rahasia WhatsApp

425
×

Wajib Dicoba, 10 Fitur Rahasia WhatsApp

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi. Whatsapp sedang uji enam fitur baru (Gambar Oleh : Thomas Ulrich dari Pixabay.com)

Samarinda, apakabar.co — Aplikasi pesan WhatsApp menyajikan beragam fitur yang bermanfaat bagi penggunanya. Namun, tak semua pengguna WhatsApp benar-benar memanfaatkan fitur yang disediakan.

Meskipun menggunakan aplikasi milik Facebook itu setiap hari, kamu mungkin saja tidak mengetahui ada fitur dan ‘tombol’ rahasia di WhatsApp yang disematkan di dalam aplikasi.

Example 325x300

Berikut tombol rahasia di WhatsApp dan tips menggunakannya yang bisa kamu pelajari sehingga memaksimalkan penggunaan aplikasi kirim pesan ini.

1. Pesan Berbintang (Starred Message)

Untuk lebih mudah dan cepat mencari pesan lama yang sudah terbenam dengan chat baru, kamu bisa memanfaatkan fitur pesan berbintang atau starred message yang fungsinya sama dengan pinned.

Caranya, kamu tinggal tekan tahan pada pesan yang ingin ditandai, kemudian muncul opsi tanda bintang di bagian atas layar.

Lalu tekan simbol tersebut. Sekarang pesan penting itu dapat dengan cepat kamu temukan di tab “Pesan berbintang” di menu utama.

2. Sembunyikan centang biru

Centang biru menandakan penerima pesan sudah membuka dan membaca pesan pengirim. Namun jika kamu malas untuk segera membalas cepat, kamu bisa menonaktifkan centang biru tersebut.

Jika memutuskan mematikannya, kamu juga tidak akan mendapatkan tanda terima baca centang biru saat mengirim pesan ke orang lain. Untuk menonaktifkan centang biru, buka Pengaturan> Akun> Privasi> Untick Read Receipts.

3. Ubah font jadi lebih menarik

Selain memberi emotikon agar chat lebih menarik, kamu bisa mengubah font jadi lebih menarik dan tampak berbeda. Fitur ini bisa memberi penekanan lain pada pesan tulis dengan huruf tebal, miring, dan coret.

Caranya, tinggal menambahkan tanda bintang (*) di kedua sisi kata atau frasa untuk aksen tebal, tambahkan garis bawah (_) untuk memiringkan huruf, dan tilde (~) untuk mencoret.

4. Kunci WhatsApp dengan Face ID atau Touch ID

WhatsApp menyematkan fitur keamanan ganda pada aplikasi chatting kamu. Bagi pengguna iOS, dapat mengatur akun WhatsApp untuk meminta otentikasi Face ID atau Touch ID saat membuka WhatsApp, bahkan ketika perangkat sudah tidak terkunci sekalipun.

Caranya, masuk ke Pengaturan> Akun> Privasi> Kunci Layar> Aktifkan Face ID atau Touch ID. Kemudian pilih durasi waktu (segera, setelah satu menit, setelah 15 menit, atau setelah satu jam).

Dengan fitur ini, pengguna WhatsApp di iOs tak perlu menginstal lagi aplikasi lain dari pihak ketiga untuk mengunci WhatsApp.

5. Membisukan grup yang berisik

Jika kamu memiliki grup yang terus ramai dan merasa terganggu namun tak bisa keluar dari sana, kamu bisa menonaktifkan notifikasi grup dengan fitur mute group notifications atau bisukan pemberitahuan grup.

Terdapat 3 pilihan waktu membisukan grup, yakni selama delapan jam, seminggu, atau selamanya. Caranya, ketuk dan tekan tahan grup yang ingin dibisukan > pilih simbol mute pada bagian atas layar > pilih waktunya.

6. Melihat detail pesan

WhatsApp memiliki fitur yang menyediakan informasi jam berapa pesan terkirim dan terbaca oleh penerima.

Bagi pengguna iPhone, geser ke kiri pada pesan yang Anda kirim untuk melihat detail informasi tersebut. Sedangkan bagi pengguna Android, kamu bisa tekan tahan chat yang ingin disorot, kemudian pilih ikon bertanda seru.

7. Membatasi privasi

Jika Anda tidak ingin semua orang dapat mengetahui status online, foto, atau info akun, hingga status, kamu bisa memilih orang yang ingin dibatasi dengan mencoba trik berikut.

Untuk Android, Buka Menu> Setelan> Akun> Privasi. Ubah pengaturan visibilitas data pribadi. Sedangkan untuk iOS, Buka Pengaturan> Privasi> Ubah pengaturan sesuai kehendak.

8. Menyembunyikan status terakhir Anda

Fitur last seen pada WhatsApp memungkinkan pengguna lain mengetahui kapan terakhir kali Anda online. Jika ingin menyembunyikan status ‘terakhir dilihat’ agar teman atau kontak tidak mengetahui aktivitas online Anda, buka Pengaturan> Akun> Privasi> Terakhir Dilihat (last seen).

Kemudian Anda bisa sesuaikan dengan kategori yang diinginkan, seperti Semua Orang, Kontak Saya, atau Tidak Ada.

9. Mematikan fitur download otomatis

Banyaknya aktivitas berbagi pesan, gambar, hingga video lama-lama bisa membuat ruang penyimpanan smartphone menjadi penuh. Jika kiriman file ini lupa dihapus dan dibiarkan menumpuk, tentu akan memakan ruang penyimpanan memori smartphone.

Untuk mematikan fitur auto-download, Anda bisa melakukannya dengan sangat sederhana.

Untuk Android, buka Pengaturan. Kemudian pilih Penyimpanan dan Data, lalu nonaktifkan mengunduh file.

Sementara untuk iOS, buka Pengaturan> Penggunaan Data dan Penyimpanan> Media. Kemudian hentikan gambar dan video yang tersimpan otomatis.

10. Menyetel dering pemberitahuan yang berbeda

Dengan menyetel suara peringatan atau dering yang berbeda untuk setiap pesan masuk, dapat memudahkan kamu mengetahui siapa yang mengirim pesan tanpa melihat layar ponsel.

Untuk pengguna Android, ketuk buka obrolan grup atau kontak teman yang diinginkan> pilih custom notification (pemberitahuan khusus), beri centang pada kotak> lalu kemudian selesaikan pengaturannya.

Bagi pengguna WhatsApp di iPhone, ketuk nama kontak saat membuka chat> lalu pilih Nada Khusus.

Itulah 10 tombol rahasia di WhatsApp yang fiturnya dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh pengguna.

Artikel ini sudah tayang pada laman CNN Indonesia dengan judul : 10 Tombol Rahasia di WhatsApp yang Bisa Dicoba

Example 300250
Example 120x600