Olahraga

Pengkot Taekwondo Samarinda Gelar Pelepasan Atlet Popda XVI Paser dan Porprov VII Berau

57
×

Pengkot Taekwondo Samarinda Gelar Pelepasan Atlet Popda XVI Paser dan Porprov VII Berau

Sebarkan artikel ini
Tim Taekwondo Samarinda Yang Akan Bertanding Pada Popda XVI Paser dan Porprov VII Berau

SAMARINDA.apakabar.co- Pengurus Kota (Pengkot) Taekwondo Indonesia (TI) Kota Samarinda menggelar pelepasan atlet yang akan berlaga pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XVI 2022 Kaltim yang digelar di Kabupaten Paser dan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII 2022 yang dilaksanakan di Kabupaten Berau, pada Minggu (16/10/2022).

Sekretaris Pengkot TI Samarinda, Krisnawati mengatakan bahwa agenda pelepasan atlet yang dibarengi dengan doa bersama dilakukan TI Samarinda sebagai bentuk dukungan dan memberikan motivasi bagi para atlet yang akan bertanding pada Popda XVI dan Porprov VII 2022.

“Kegiatan hari ini kita lakukan doa bersama dengan seluruh atlet, pelatih, official dan pengurus yang akan berangkat. Yang terdekat Popda di Paser,” ucapnya.

BACA JUGA :  Jake Paul Menang Atas Mike Tyson Dengan Poin 79-73

“Sekaligus memberikan motivasi bertanding kepada seluruh atlet, terlebih mereka masih berusia muda. Jadi motivasi dan masukan sangat diperlukan bagi kesiapan mental mereka,” tambahnya.

Hal itu juga disampaikan pelatih Taekwondo Samarinda, Firman. Ia mengatakan bahwa saat ini para atlet yang akan bertanding telah siap memberikan yang terbaik untuk untuk Kota Samarinda pada Popda XVI 2022 dan Porprov VII mendatang.

“Secara keseluruhan atlet dalam keadaan siap, kondisi mereka juga dalam keadaan bagus dan siap bertanding,” ucapnya.

Terkhusus untuk Popda sendiri, Firman mengatakan bahwa Taekwondo Samarinda membawa kekuatan fulltime. Dengan jumlah 22 atlet, 5 pelatih, 2 official dan menager tim 1 orang.

Tentunya dengan kekuatan penuh target juara umum harus didapat. Firman menyebut jika seluruh kelas yang dipertandingkan terget emas harus didapat.

BACA JUGA :  Kedisporapar Samarinda Pastikan Bonus Atlet Peraih Mendali PON Papua dan POPDA Paser Cair Pada 28 November Mendatang

“Targetnya seluruh kelas mendapatkan emas dan menjadi juara umum. Seperti yang ditargetkan oleh Ketua Umum Taekwondo Samarinda,” sebutnya.

“Pada Popda 2018 yang lalu di Samarinda kita hanya manjadi runer up, hanya selisih perak dari pesaing terberat kita yakni Balikpapan. Tahun ini mudah-mudahan kita yang jadi juara umum,” pungkasnya.