Kabar Terkini

Himbau Jaga Kebersihan Lingkungan, Anggota DPRD Samarinda Ingatkan Bahaya DBD

40
×

Himbau Jaga Kebersihan Lingkungan, Anggota DPRD Samarinda Ingatkan Bahaya DBD

Sebarkan artikel ini
Anggota DPRD Kota Samarinda, Suriani

SAMARINDA.apakabar.co- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda, Suriani menghimbau kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan sekitar.

Pasalnya, himbauan itu disampaikannya mengingat kondisi di Kota Tepian yang memasuki musim hujan guna menghindari peningkatan kasus Demam Berdarah Dengue (DBD).

Suriani juga meminta pemerintah tingkat provinsi maupun Kota Samarinda untuk bersama-sama mengambil langkah pencegahan penyebaran DBD.

“Kita jangan sampai bosan untuk menyampaikan keluarga atau tetangga agar terus menjaga lingkungan, perhatikan sampah atau parit yang biasa jadi tempat berkumpulnya nyamuk,” ungkapnya, Selasa (18/10/2022).

Terlebih saat ini, dengan musin hujan yang saat ini terjadi masyarakat harus lebih mampu dan sadar terhadap kebersihan lingkungan.

BACA JUGA :  Oknum Caleg Diduga Politisasi Revitalasi Pasar Pagi, GMP-KS Gelar Aksi Unjuk Rasa

Menurutnya, penyakit DBD sangat berbahaya terutama bagi anak. Untuk itu perlu ada langkah cepat yang diambil pemerintah.

Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) itu akan melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) untuk membahas lebih lanjut perihal penyebaran DBD.

Berdasarkan data yang diperoleh dari Dinas Kesehatan Kaltim, total penderita DBD yang dilaporkan telah mencapai 3.034 kasus.

“Baik anak-anak ataupun orang dewasa saling menjaga dan mengingat dalam hal menghindari lonjakan penyakit DBD di Samarinda,” pungkasnya. (Adv)