Kabar Terkini

Lima Ruko di Jalan Siaga Balikpapan Hangus Dilahap Si Jago Merah

41
×

Lima Ruko di Jalan Siaga Balikpapan Hangus Dilahap Si Jago Merah

Sebarkan artikel ini
Petugas Pemadam Kebakaran Saat Melakukan Pemadaman Api Yang Menghanguskan Lima Ruko di Balikpapan, Kamis (3/11/2022)

apakabar.co- Lima rumah toko (ruko) di Kelurahan Damai, Kota Balikpapan hangus dilahap si jago merah pada, Kamis (3/11/2022) pagi.

Saksi mata saat kejadian, Suparli mengaku jika dirinya baru mengetahui peristiwa kebakaran itu terjadi sekitar pukul 08.55 WITA. Pada saat itu, kondisi dalam keadaan hujan gerimis, namun seketika asap tebal mengepul dideretan ruko.

“Jadi di dalam rumah makan itu lagi masak, tidak tahu kenapa api langsung membesar dan membakar rumah makan,” katanya.

Dua unit armada dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Balikpapan Tengah tiba di lokasi kejadian untuk merespons cepat agar amukan api tidak semakin membesar

“Itu sekitar 10 menit setelah kami mendapat laporan,” kata kepala Kepala BPBD Balikpapan Silvi Rahmadina di lokasi kebakaran.

BACA JUGA :  Rencana Pengembangan Fasilitas Umum, Wali Kota Samarinda Tinjau Pasar Kenya dan Baqa

Namun, api masih belum bisa dipadamkan karena lokasi kebakaran berada di dekat Gardu milik Perusahaan Listrik Negara (PLN).

“Kami menunggu PLN memadamkan listrik dan beberapa saat kemudian listrik dipadamkan, kami langsung melakukan pemadaman,” ungkapnya.

Tak beselang lama, pasukan pemadam kebakaran berhasil membendung kobaran api hingga ke belakang bangunan ruko sehingga tidak sampai meluas.

“Ada lima ruko rusak berat dan satu terimbas, ruko itu dijadikan usaha rumah makan dan jualan lainnya. Asal api masih dalam penyelidikan pihak kepolisian,” ungkapnya.

Untuk memadamkan api, setidaknya 10 unit armada BPBD yang berasal dari 4 UPT telah diturunkan. Namun, disampaikan Silvi jika pada saat melakukan pemadaman satu orang petugas kebakaran jatuh pingsan saat melakukan tugasnya.

BACA JUGA :  Gelar Rapat Teknis, Asisten II Pemkot Samarinda Sebut Inflasi di Kota Tepian Masih Terkendali

“Benar, ada petugas kami kekurangan oksigen, jadi sempat kita bawa ke Rumah Sakit, tapi Alhamdulilah kondisinya tidak parah,” pungkasnya.