APAKABAR.CO-SAMARINDA. Pengurus Kota (Pengkot) Taekwondo Indonesia (TI) Samarinda menggelar ujian kenaikan tingkat (UKT) kuartal 1 Geup 10-2 tahun 2020 di gedung Taekwondo komplek Folder Air Hitam.
UKT yang diadakan pengkot TI Samarinda rencanakan akan dilaksanakan selama 6 hari mulai tanggal 12 hingga tanggal 20 Desember mendatang, karena masa pandemi Covid-19 ujian dilaksanakan secara bertahap dan tetap dilakukan dengan protokol kesehatan sesuai anjuran dari pemerintah.
Ketua TI Samarinda, Afif Rayhan Harun atau yang akrab disapa Arha mengatakan bahwa UKT Pengkot TI Samarinda sudah beberapa kali terdunda karena adanya pandemi Covid-19. Program rutin dari pengkot itu sendiri bertujuan untuk menaikan level bagi para atlet taekwodo ke jenjang berikutnya sekaligus sebagai langkal awal para atlet muda sebagai syarat untuk mengikuti kejuaraan.
“Sudah beberapa kali tertunda, namun setelah kita berkoordinasi dengan pengurus dan satgas Covid-19 akhirnya rekomendasi penyelenggaraan UKT kita dapatkan, tentunya dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan,” ucapnya ditemui usai membuka UKT Pengkota TI Samarinda, Sabtu (12/12/2020) di Dojang Taekwondo Samarinda.
Selanjutnya, putra sulung dari Andi Harun, mengatakan bahwa melalui UKT kedepannya akan lahir potensi-potensi atlet sejak usia dini, dalam hal ini juga disampaikannya jika pengkot TI Samarinda juga terus melakukan pembinaan baik tingkat ranting maupun club-club yang ada saat ini.
“Untuk atlet-atlet muda yang saat ini sedang mengikuti UKT semoga kedepannya tetap konsisten untuk terus berlatih, sehingga akan lahir regenerasi yang kelak akan jadi atlet-atlet Samarinda dan Kalimantan Timur pada khususnya,” pungkasnya.