SAMARINDA.apakabar.co– Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda Deni Hakim Anwar, menyambut baik program terbaru Pemerintah Kota Samarinda penerapan Unit Kesehatan Sekolah (UKS) Paripurna di setiap sekolah.
Ia menerangkan dengan adanya UKS Paripurna di setiap sekolah akan dapat menciptakan lingkungan sekolah yang sehat, bersih, nyaman dan menyenangkan bagi pelajar.
“Dengan adanya UKS Paripurna ini diharapkan penanganan awal ketika ada siswa yang sakit lebih cepat. Selain itu, jika diperlukan penanganan lebih lanjut, maka akan dirujuk ke lembaga kesehatan yang lebih tinggi, misalnya Puskesmas ataupun rumah sakit,” ujar Deni pada Senin, (14/11/2022).
Pengembangan UKS Paripurna harus mampu memberikan jaminan kesehatan dan keselamatan bagi setiap peserta didik karena terintegrasi dengan Puskesmas dan rumah sakit umum daerah. Selain itu dengan adanya UKS Paripurna ini, anak didik diharapkan mampu berlaku hidup sehat.
Menurutnya, peran Pemkot Samarinda dalam pengembangan UKS Paripurna ini harus terus ditingkatkan. Misalnya saja peningkatan kapasitas dan kemampuan petugas UKS dalam penanganan kesehatan maupun kecelakaan ringan.
Dengan demikian sekolah sebagai lembaga pendidikan mampu menghasilkan sikap, kepribadian dan kebiasaan yang baik bagi pelajar, terutama masalah kesehatan diri dan lingkungannya.
Dikatakannya, pelaksanaan UKS Paripurna tersebut harus optimal pada setiap satuan pendidikan. Jangan sampai UKS tersebut ketika tidak digunakan hanya menjadi tempat istirahat dan bersantai para siswa.
Namun, harapannya UKS Paripurna benar-benar sebagai pusat aktivitas kesehatan yang penuh dengan aktivitas pendidikan dan pelayanan kesehatan kepada setiap siswa.
“Ya, kiranya Disdikbud Samarinda bisa melakukan pengawasan guna pelaksanaan UKS Paripurna ini berjalan lebih optimal. Selebihnya sekolah terus melakukan pengembangan dan peningkatan kualitas UKS Paripurna yang dimiliki,” pungkasnya.(Adv)