SAMARINDA.apakabar.co– Pada Selasa (19/07/2022), Wakil Ketua DPRD Kota Samarinda, Subandi menghadiri undangan sebagai narasumber di TVRI Kaltim dalam Acara Dialog Publika dengan tema “Nasib Sampah di Kota Peradaban”.
Subandi mengungkapkan di acara ini, betapa pentingnya meningkatkan kesadaran masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya.
“Saya berharap ada sanksi-sanksi yang sesuai yang tidak mentaati Perwali (Peraturan Walikota) yang ada dan sebagai shock therapy bagi yang melanggar,” kata Subandi di acara itu.
“Bukan untuk membuat malu masyarakat tetapi untuk meningkatkan kesadaran diri bagi masyarakat,” lanjutnya.
Menurut Subandi, DPRD dan Pemkot Samarinda harus lebih sering melakukan sosialisasi melalui Camat, Lurah atau pun RT setempat.
“Mari kita bersama-sama menjaga kebersihan Kota Samarinda karena ini bukan semata-mata tanggung jawab Pemkot Samarinda tetapi tanggung jawab kita semua,” ucapnya.
Subandi mendorong masyarakat agar membuang sampah pada tempatnya dan pada waktu yang telah ditentukan yaitu jam 18.00 WITA dan 06.00 WITA agar terhindar dari sanksi sosial, denda ataupun hanya teguran. (Adv)